webnovel

Stuck With You

Avariella dan Jayden adalah teman sejak kacil. Tapi apakah mereka hanya sebatas teman ?

Bubblella_ · Teen
Not enough ratings
50 Chs

#36

" Pagi Se– Loh lo doang Jay? " tanya Avariella saat ingin sarapan dan hanya menemukan Jayden yang berada di meja makan. Padahal sekarang jam 9 pagi, seharusnya mereka sudah mulai bangun dan bersiap untuk pergi ke pantai.

" He'em yang lainnya masih tidur, " jawab Jayden sembari memakan sereal yang telah ia buat

Avariella menghampiri Jayden di meja makan lalu duduk di depannya. Setelahnya ia mengambil mangkuk sereal yang ada di hadapan Jayden serta sendoknya lalu memakan sereal itu.

" Kok dimakan sih! Kan tinggal buat lagi, " kesal Jayden

" Coba ulangin kata - kata lo yang terakhir, " suruh Avariella

" Kan tinggal buat lagi, " ulang Jayden

" Nah yaudah, sana buat lagi, " sambung Avariella dan setelahnya ia fokus menghabiska sereal milik Jayden.

' Untung sayang ' pikir Jayden dalam hati lalu pergi ke dapur untuk membuat sereal baru untuknya.

.

.

.

Waktu sudah menunjukkan pukul 11.00 namun baru beberapa dari mereka saja yang sudah bangun seperti Jayden, Avariella, Jennie, Aviel dan Reynand. Sisanya masih berkelana dengan indah menelusuri setiap mimpi mereka.

" Lah udah jam segini masih pada molor? " tanya Jennie yang baru saja ikut berkumpul setelah membersihkan diri

" Hooh, keknya gausah ke pantai, kita bakar - bakaran aja di halaman, " usul Reynand

" Boleh juga, gue bangunin Bara sama yang lain deh biar pada pergi beli bahan - bahan buat BQQ, " kata Jennie lalu pergi untuk membangunkan kawanan kebo yang masih tertidur.

" Va lo catetin bahan - bahan yang mau kita beli dong, " pinta Reynand dan memposisikan dirinya untuk duduk di sebelah Avariella sambil menyederkan kepalanya ke bahu Ava

Jayden yang baru saja balik dari dapur sehabis mengambil minuman, melihat tingkah sahabatnya itu ke Avariella langsung memindahkan kepala Reynand dari bahu Avariella dan duduk di tengah - tengah mereka.

" Lo apa - apaan sih sat, sakit pala gue, " kesal Reynand yang masih setia memegangi kepalanya yang terasa pening akibat perbuatan Jayden

" Siapa suruh lo ngelendot sama cewek gue, iyakan Va? " kata Jayden meminta dukungan dari Avariella

" Ga " jawab Avariella singkat padat dan jelas membuat Reynand tertawa mendengarnya

" Mampus lo ga dianggap, " ejek Reynand di selang - selang tertawanya

" Ihh jahat lo Va, " kata Jayden lalu mulai menyenderkan kepalanya di bahu Ava, namun Ava langsung menyingkir dan berdiri.

" Gue ke dapur dulu ya liat bahan - bahan apa yang nanti kalian perlu beli, " ucap Avariella lalu meninggalkan Reynand yang sibuk mengejek Jayden dan Jayden dengan wajah kesalnya karena seperti dianak tirikan oleh Avariella.

.

" Ini ya udah semua, nanti kalo kurang tanya aja sama Jennie, " kata Avariella lalu memberikan daftar belanjaan ke Bara yang akan pergi berbelanja bersama Reynand, Jennie dan Aalisha.

" Jayden kamu ikut pergi?, " tanya Danzelia yang baru saja turun dari lantai atas

" Ga gue mau masang buat bakar - bakaran, " balas Jayden

" Yaudah aku disi- "

" Lo ikut sama kita ! " kata Jennie memotong ucappan Danzelia dan menariknya keluar dari Villa disusul dengan Aalisha, Bara dan Reynand yang mengikutinya dari belakang.

" trus gue ngapain? " tanya Bella setelah menyelesaikan sarapannya

" Bikin cook- "

" Nyiapin bakar - bakaran aja bareng gue sama bang Viel, " balas Nathan lalu membawa Bella pergi dari dapur menuju taman Villa yang akan mereka gunakan untuk bakar - bakaran nanti.

" Lah terus gue bikin cookies sama siapa, " guman Avariella sambil mempersiapkan bahan - bahan untuk membuat cookies

" Kan ada gue, " kata Jayden mengajukan dirinya

" Ga mau, lu mah ngabisin choco chips gue doang ! " kesal Avariella karena mengingat kejadian waktu itu. Ia kehabisan choco chips karena choco chipsnya dicemilin oleh Jayden pada saat proses pembuatannya.

" Engga, serius deh, boleh yaaaa.... yaaaaa.... " pinta Jayden sambil mengeluarkan puppy eyesnya

Avariella yang melihat hal itu bukannya luluh malah merasa jijik.

" Apaan sih, menjijikan, " balas Avariella lalu meninggalkan Jayden sendirian di depan kulkas

.

.

.

" HEHEHEHEH Jadi kita mulai dari yang mana dulu?? " tanya Jayden penuh semangat karena akhirnya setelah memohon beberapa kali ia diperbolehkan untuk merusuh, maksudnya membantu Avariella di dapur

" Bahan - bahannya udah lengkap semua? " tanya Avariella lagi saat melihat Jayden hanya menggenggam choco chips

" Margarin, Gula Halus, telur, Coklat bubuk, tepung terigu, tepung maizena dan jeng jenggg yang terpenting choco chip, " jawab Jayden dengan begitu antusias

" Sip pinter anak bunda esther, sekarang kita siapin wadahnya dulu, " kata Avariella

" Wadahnya dimana? Kok ga ada di meja? " tanya Jayden

" Itu ada di atas, ga nyampe gue, ketinggian dia masang perabotan, " balas Avariella sambil menunjuk ke arah rak yang berisikan alat - alat dapur.

" Tinggal bilang ' gue pendek jadi ga nyampe apa susahnya ' sih, " gumam Jayden yang masih dapat di dengar oleh Avariella

" Maksud lo apaan hah?! Gue tuh tinggi ya ! " ucap Avariella tak terima karena Jayden terus saja mengejeknya pendek.

" Kenyataan Ava sayangg~~ " balas Jayden lalu menutup kepala Avariella menggunakan Wadah besar yang tadi Jayden ambil.

" Kotor Jayden !! " teriak Ava lalu melepaskan wadah itu dan memukul Jayden menggunakan wadah yang sama.

" Woeyy sakit, udahh ayok bikin, " ajak Jayden sambil mengusap - usap tangannya yang merah karena pukulan Avariella

" Masukkin Terigu, Maizena, sama coklat bubuk. Tapi sebelumnya lu ayak dulu kayak gini " ucap Avariella sambil mempraktikkan cara mengayak ke Jayden

" Oh gitu - gitu bisa kok, " balas Jayden lalu mengambil alih ayakkan dari tangan Avariella ke Jayden

" Yaudah gue ke- ASTAGAH JAYDEN GA GITUUUU!!! "

Baru saja Avariella ingin meninggalkan Jayden sebentar untuk mengambil beberapa bahan yang kurang namun saat ia melihat ke arah Jayden, Jayden malah membuat semua tepung ayakkan berhamburan dimana - mana.

" Ya terus gimana- anjim, " bersin Jayden karena tepung yang mengebul di depannya,

" Bersin aja kasar astagah, gue aja sini, " kata Avariella mengambil alih pekerjaan Jayden

" Terus gue ngapain? " tanya Jayden

" Ambilin susu dong di kulkas, " suruh Avariella dan Jayden langsung saja menurutinya.

" Nih udah gue ayakin sekarang lu campur, " titah Avariella

" Ginikan Vaa ngaduknya? " tanya Jayden berhati - hati karena takut lagi kena amuk oleh Ava,

" He'em bener, gue manasin oven dulu sebentar, " kata Avariella lalu meninggalkan Jayden yang sibuk mengaduk adonan - adonan

" Teru apa Va?? " teriak Jayden

" Kocok margarin & gula halus, masukkan telur satu persatu sambil terus di kocok. " teriak Avariella membalas teriakkan Jayden.

" Udah? " tanya Avariella yang baru saja balik sehabis mengatur oven

" Ini masukkin susu, " suruh Avariella

Setelah memasukki semua bahan dan mengaduknya hingga rata dan menajadi sebuah adonan, Avariella dan Jayden langsung membentuk adonan itu dan menaruhnya di atas loyang.

" Jay jangan di cemilin !! " kata Avariella karena sedari tadi Jayden terus sama mencomot adonan cookies yang mereka buat

" udah ihh ini nih taburin choco chips, " suruh Avariella

Setelah menyelesaikan seluruh adonan, mereka memasukkan satu persatu loyang yang berisikan adonan itu ke dalam oven dan langsung membereskan semua kekacauan di dapur yang dibuat oleh Jayden.

" Udah lu istirahat aja biar gue yang beres - beres, " suruh Jayden

Karena tidak ingin membuang - buang kesempatan Avariella langsung saja pergi ke ruang tamu untuk bersantai disana.