webnovel

Pernikahan Paksa Gadis Desa

Siapa kamu? Seorang gadis desa? Oh, iya. Namanya Laila Fatihani, seorang gadis desa dari desa Wanadadi. Saat masih kecil, ia telah ditinggal kedua orang tuanya ke surga. Dari kecil Laila telah dijodohkan dengan Hilman Syahputra. Tetapi siapa sangka, Hilman telah menikah dengan seorang wanita malam yang pernah ia tolong. Membuat orang tua Hilman murka. Karena sudah menjadi sumpahnya, Redho yang merupakan orang tua Hilman pun memaksa Hilman untuk menikahi Laila. Dengan status Hilman yang sudah memiliki istri itu pun harus menikahi Laila. Pernikahan mereka pun terjadi bukan karena saling suka dan cinta. Hilman terpaksa menikahi Laila karena terkait harta keluarga yang sudah beratasnamakan Laila. Lalu bagaimana kehidupan Hilman, Laila dan istri pertama Hilman berjalan? Kita temukan jawabannya di sini.

Wanto_Trisno · Urban
Not enough ratings
445 Chs

Kekalahan Laras

Di dalam kamar, Laras sudah siap untuk mendapatkan hati Hilman. Wanita itu sangat penasaran dengan Hilman. Bagaimana mungkin dirinya tidak bisa membuat pria itu luluh. Setiap lelaki di tempatnya akan selalu luluh padanya. Hanya saja Hilman yang sebagai pendatang yang sulit untuk ditaklukan.

Hilman yang melihat Laras, merasa tidak nyaman. Ia takut Laila kembali dibuat salah paham. Padahal ia juga belum tahu, Laila masih salah paham padanya atau tidak.

"Ngapain kamu masuk ke sini?" ketus Hilman. Ia memandang Laras dengan rasa jijik karena sikapnya yang diluar batas.

"Apakah kamu merindukanku, Mas Hilman?" Walau dipandang sinis oleh Hilman, ia tetap bisa tersenyum manis. Bahkan ia sangat menikmati kegilaannya.

"Ciih! Nggak sudi aku merindukan wanita busuk sepertimu!" ucap Hilman sinis. "Lebih baik kamu pergi dari sini! Aku tidak mau bertemu dengan wanita yang seperti dirimu, sungguh wanita jahat!"

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com