webnovel

Pulau Kematian!

Translator: Wave Literature Editor: Wave Literature

Bahkan Maureen tidak menyadari bahwa mungkin dia benar-benar 'sakit'. Pada saat biasanya, dia sangat menghormati Tian karena si kakak tertua ini sangat baik padanya. Maureen juga tidak pernah berani membentak Tian. Namun, ketika menyangkut Sean suaminya, tidak peduli siapa lawannya, dia tidak akan membiarkan orang lain menghina satu-satunya orang yang dicintainya.

Ketika melihat ini, Tian tersenyum dan membalas, "Maureen, pantas saja kamu tidak ingin menyembuhkan penyakitmu. Aku tebak itu karena Chintia, kan?"

Maureen terkejut. Dia tidak menyangka tiba-tiba Tian menyebut nama Chintia. "Apa hubungannya dengan Chintia?"

"Aku menerima berita bahwa Sean sudah menemukan keberadaan Chintia. Aku yakin mereka akan segera bertemu. Berdasarkan perasaan yang mereka miliki di masa lalu, mereka pasti akan kembali bersama. Pada saat itu, Sean akan membuat pilihan antara dirimu dan Chintia," jawab Tian.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com