webnovel

Aku Akan Pulang

Rion mencium tangan Odette dan memohon dengan putus asa agar Odette setuju untuk pulang. "Aku mohon padamu, Odette pulanglah, tempatmu bukan di sini. Aku mohon," katanya menangis hingga air matanya berjatuhan. Dia tidak bisa mengendalikan dirinya, saat rasa takut jika keadaan membuatnya harus memilih antara Odette dan Panthera menguasainya. Dia tidak ingin menghadapi hal yang sama seperti keadaan enam tahun yang lalu. Dimana dia harus harus memilih antara Rose atau tanggung jawabnya sebagai seorang raja.

Dia tidak ingin pesimis namun dia tidak bisa berhenti memikirkan kemungkinan terburuk yaitu dia tidak bisa melindungi Odette dan Gerald memanfaatkan Odette untuk membuatnya kembali patuh.

Odette menatapnya sambil menangis namun dia tidak bisa mengabulkan permintaannya. Dia menarik dan melepaskan tangannya dengan kasar lalu berlari keluar rumah.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com