webnovel

Ditakdirkan untuk Membuatnya Menyesal Seumur Hidup

Translator: Wave Literature Editor: Wave Literature

Perkataan Alexa Zuo menyebabkan keributan di ruang konferensi. Akademi Seni Kerajaan di negara Y! Ini adalah tempat yang paling mulia di benak semua di desainer muda. Persyaratan untuk masuk di akademi ini sangat banyak. Belum lagi, jumlah total siswa yang terdaftar dari seluruh penjuru dunia kurang dari lima puluh orang setiap tahunnya dan masing-masing dari mereka adalah desainer paling jenius di antara para jenius.

Tidak ada yang menyangka bahwa Cecile Luo pernah menjadi mahasiswa di akademi itu, tetapi ia dikeluarkan. Di Akademi Seni Kerajaan, ada beberapa siswa yang keluar karena mereka gagal dalam ujian. Namun, kasus seperti siswa yang dikeluarkan karena pelanggaran moral sangat jarang ditemukan. Masalahnya, orang yang belajar seni memiliki pikiran yang lebih terbuka daripada orang biasa. Banyak orang awam berpikir itu masalah moral, tapi itu lumrah di mata orang seni.

Semua orang memikirkan hal yang sama untuk pertama kalinya, Jika dianggap oleh Akademi Seni Kerajaan sebagai pelanggaran perilaku...

"Apakah ini berarti kontestan nomor 12 sudah menjiplak hasil karya orang lain ketika di Akademi Seni Kerajaan? Kalau bukan karena itu, bagaimana mungkin dia dikeluarkan?"

"Bukankah begitu? Aku dengar ada yang mengadakan pesta di sekolah dan ditangkap hingga dibawa ke kantor polisi, tapi mereka tidak dikeluarkan!"

"Pasti karena alasan itu, makanya dikeluarkan?"

"Aku pikir begitu…"

Alexa Zuo kembali angkat bicara, "Cecile Luo, jangan berpura-pura seperti itu. Aku mengetahui sejarah hitammu dengan sangat jelas! Aku pikir kamu bisa berubah setelah kamu dikeluarkan dari universitas, tapi aku tidak menduga bahwa ternyata kamu hari ini menipu Grup SL. Sangat memalukan bagiku untuk sekelas dengan seseorang sepertimu di sekolah menengah atas."

Andy Xiao turut menyadari keseriusan masalah ini. Ia pun bertanya, "Estelle, tolong jelaskan padaku. Apakah benar yang dikatakan Alexa Zuo?"

Wajah Cecile Luo sedikit memucat, tapi ia masih berkata dengan tenang, "Saya tidak tahu bagian mana yang Anda pertanyakan? Saya memang pernah bersekolah di Akademi Seni Kerajaan di negara Y dan memang pernah dikeluarkan karena suatu masalah, tapi itu bukan karena saya menjiplak karya orang lain. Semua karya yang saya ikut sertakan dalam Kompetisi Huafeng adalah hasil karya saya sendiri dan saya sendiri yang menyelesaikannya."

Andy Xiao tidak begitu percaya bahwa karya Cecile Luo adalah hasil menjiplak. Ia belum pernah melihat karya yang begitu jenius seperti itu dalam beberapa tahun terakhir. Jika dia bukan wanita baik, bagaimana mungkin dia bisa menjiplak sembarangan? pikirnya. Setelah mendengar perkataan Cecile Luo, Andy Xiao mengangguk, "Aku mengerti. Nanti aku akan mencari orang untuk menyelidiki kebenarannya. Sekarang, anggap semuanya lolos saja terlebih dahulu..."

"Bagaimana bisa?" Alexa Zuo menyahut lagi, "Guru Andy, mana mungkin orang yang sudah menjiplak mengakui bahwa karyanya adalah hasil menjiplak? Dia jelas-jelas sudah menipumu! Cecile Luo, jika kamu tidak pernah menjiplak, bisakah kamu menjelaskan sebenarnya mengapa kamu bisa dikeluarkan?"

Semua orang menatap Cecile Luo dan menunggu jawabannya. Namun, Cecile Luo tiba-tiba terdiam dan wajahnya menjadi pucat. Alexa Zuo kembali mendesak, "Katakan! Kamu bisa mengatakannya jika kamu memang memiliki kemampuan!"

Melihat ekspresi Cecile Luo, Alexa Zuo merasa bahwa ia pasti akan mengatakannya sehingga ia menjadi lebih berani menekan Cecile Luo. Cecile Luo mengepalkan tangan kanannya erat-erat hingga kukunya tertanam dalam di telapak tangannya, namun ia tidak merasakannya sama sekali karena benar-benar tersulut amarah.

Empat tahun yang lalu… Setiap kali Cecile Luo mengingat masa lalu yang tak tertahankan itu, hati dan jiwanya terasa sakit. Hal itu tidak hanya menghancurkan kariernya dan masa depannya, namun bahkan membuatnya membayar harga yang lebih berat. Hal itu ditakdirkan untuk membuatnya menyesal seumur hidup.

"Bagaimana? Kamu tidak bisa mengatakannya? Jika kamu tidak bisa mengatakannya, berarti kamu melakukannya! Kamu masih tidak bergegas keluar dari Grup SL?"

Cecile Luo menatap Alexa Zuo dengan dingin, berusaha mengendalikan emosinya, dan berkata dengan kaku, "Aku sudah mengatakan bahwa aku dikeluarkan tidak ada hubungannya dengan hal-hal seperti menjiplak. Itu karena beberapa alasan pribadi. Ini adalah privasiku. Aku tidak punya kewajiban untuk menjelaskan kepada orang asing."

Setelah mendengar ini, Andy Xiao mengerutkan keningnya. Andy Xiao tidak menduga bahwa sampai di titik ini, Cecile Luo masih menolak untuk menjelaskan kebenaran mengenai alasan ia dikeluarkan. Apakah ini benar-benar seperti apa yang dikatakan Alexa Zuo? pikirnya.

"Nona Estelle, karena masalahnya begini, kami takut tidak dapat menerimamu melanjutkan kompetisi ini..."

"...Kenapa berisik sekali?"

Tiba-tiba terdengar suara dalam seorang pria dari pintu dan memotong perkataan Andy Xiao. Andy Xiao menoleh dan ekspresinya langsung menjadi ketakutan, "Dir... Direktur Sheng!"