webnovel

LEO si DUKUN S-1

Banyak hal yang bisa kita lakukan untuk ketika bosan. Tapi, apa jadinya bila yang bosan itu sang DEWA. Beruntungnya lagi, Bumi terpilih sebagai sarana penghilang bosan. Dengan satu titah dari dewa. Bumi berubah 360 derajat. "MARI UJI NYALI, WAHAI MANUSIA" Sebuah firman yang bergema diseluruh penjuru bumi. Melahirkan ribuan tower disetiap sudut bumi. Yang ditempati oleh gabungan rasa takut manusia. Mereka menyebutnya DUNGEON. Ini kisah perjalananku, LEO si DUKUN S-1.

Mappan · Horror
Not enough ratings
18 Chs

PENAKLUKAN HANTU

Dengan berlalunya waktu, ada beberapa hal yang perlu menjadi perhatian Leo. Hantu dapat dipanggil kapanpun selama tidak ada persyaratan khusus. Hantu akan hilang jika HP mencapai 0 (nol), dipanggil untuk kembali oleh pemanggil serta setelah 24 jam akan hilang dengan sendirinya. Untuk dapat dipanggil kembali diperlukan waktu 1 (satu) jam.

Sedangkan untuk kemampuan hantu, dapat diaktifkan oleh instruksi pemanggil. Selain itu, juga dapat masuk dalam bentu kerasukan. Untuk waktu tertentu Leo bisa memiliki kemampuan (skill) hantu. Kerugiannya adalah setelah itu hantu akan menghilang. Hanya saja Leo masih kepikiran apakah itu berlaku untuk semua hantu, atau hanya hantu kakek ini dan selevel dengannya.

Kemampuan untuk melihat atribut lawan dalam jarak 5 meter, MP 150!

Leo bergumam kepada dirinya sendiri, kemudian mengajak hantu kakek menguji kemampuan miliknya. Karena MP yang digunakan terlalu besar, Leo hanya punya satu kesempatan. Maka cuma satu hantu yang saat ini menjadi perhatian Leo. Hantu yang telah membunuh hantu kakek, hantu gadis.

Sayang!!!

Seperti biasa hantu gadis terlihat mondar mandir disekitar rumah paman mencari kekasihnya. Leo dan hantu kakek telah berada di kolong rumah depan, mereka hanya menunggu hantu gadis itu berotasi kedepan rumah. Maka jarak 5 meter bisa dicapai.

Leo yang merebah dibawah kolong menunggu hantu gadis, tidak menyadari sesuatu yang melewati nya. Hantu gentayangan yang terbang menembus lantai rumah, setengah badan dari pinggang ke kaki berada di kolong, bagian atas berada di dalam rumah. Tembus melewati badan Leo. Hanya ketika hantu itu melewati kepala sontak Leo berteriak kaget.

Badak eee!

hantu gentayangan itu berhenti, Leo menelan ludah sedikit bekeringat.

Kiaaakkkk!

Kepala hantu itu menembus lantai rumah, dengan posisi terbalik memandang Leo dan mulai beteriak.

Seranggg!

Dengan sigap Leo memberi perintah menyerang hantu itu.

Kiaaakkkk!

Detik berikutnya hantu kakek telah menerkam ke arah hantu gentayangan. Namun Leo terlihat sudah mundur kebelakang cukup jauh.

Peduli amat!

Bagus aku lari!

Merangkak didalam semak Leo bisa mendengar jeritan hantu, seperti apa yang terjadi pada perkelahian dengan hantu gadis. Namun yang ini jauh lebih riuh. Menoleh kebelakang Leo bisa melihat belasan hantu gentayangan telah berkumpul. Sedangkan hantu gadis sepertinya tidak perduli, terus berputar disekitar rumah paman.

Hos! Hos! Hos!

Bersandar didepan pintu gereja, Leo terlihat letih dengan nafas yang tidak stabil.

Wingg!

Saku penyimpanan kartu bercahaya, ketika dibuka. Leo menemukan kembali kartu hantu kakek tukang intip, hanya saja kembali buram tidak berwarna. Ditambah satu simbol lambang jam pasir ditengah kartu. Deretan angka terlihat dibawah jam pasir, 23.59.

Leo terdiam melihat angka ini.

jangan bilang itu 24 jam?

benar,setelah menunggu selama 3 menit angka berkurang menjadi 23.56.

Haizzz!

Sudahlah!

Leo pasrah, 24 jam bukan waktu yang singkat. Bergulung dengan selimut dan beralas tikar, Leo terendam dalam mimpi. Waktu berlalu, Leo duduk dengan tenang menunggu hitungan mundur berakhir.

3..2..1...0

Jam pasir hilang dari tengah kartu, sedangkan kartu kembali berwarna. Tapi, ada satu yang berbeda.

+2

Tertera pada pojok kiri atas. Yang membuat ketara adalah itu berkedap kedip, begitu juga angka pada atribut kartu. Leo bukanlah seseorang yang pintar, namun dia juga tidak bodoh. Melihat ada yang berkelap kelip sedangkan sebelumnya tidak ada, tentu menimbulkan pertanyaan.

Jika +2 dimaksudkan poin, maka seharusnya itu diklik kesini!

Leo mulai sedikit hati hati. Mengingat dia hanya punya 2 kesempatan. Apalagi poin atribut hantu kakek ini sangat jelek. Satu satunya yang cukup berguna hanya skill saja. karena itu Leo memprioritaskan pada mana.

MP : 230 / 1000 ---- 240 / 1000 +10

.

.

.

Hanya nambah 10 ?

Leo terlihat tidak terima kenyataan. Penambahan 10 pada mana tidak akan merubah apapun. bagaimanapun untuk menggunakan skill harus memiliki 150 mana. Minimal harus 300 mana untuk dapat menggunakan 2 skill sekaligus.

Yaa sudahlah!

Leo pasrah, sekali lagi Leo menekan ke MP.

MP : 240 / 1000 ---- 250 / 1000 +20

Leo perlu 50 poin lagi untuk mencapai 300 mana. Mencapai depan altar dugaan Leo benar.

Siluman 0/1

Hantu 1/10

Roh 2/20

Hantu yang bergentayangan sedikit buram tergolong ROH. Itu termasuk pertanda baik. Roh ini tidak sekuat yang Leo kira. Hantu kakek yang memiliki atribut jelek saja bisa membinasakan 2 roh. Walaupun Itu dalam pengepungan yang ramai. Jika harus 1 vs 1, peluang hantu kakek cukup tinggi untuk menang mutlak. Permasalahannya sekarang tinggal bagaimana memisahkan mereka yang bergerombolan.

Malam ini Leo tidak merangkak dibawah kolong rumah mengintai hantu gadis. Melainkan mengarah pada hantu ditengah lapangan. Beberapa waktu Leo perhatikan, hantu ini hanya joged seperti orang gila disana. Setiap malam selalu begitu.

TUKANG NYAWER [L] F

HP : 100 / 1000

MP : 100 / 1000

A : 10 / 100

D : 10 / 100

S : 10 / 100

SK : Umpan Meriam ( MP 20 )

Kemampuan untuk memikat musuh.

WK : none.

Leo terdiam, tidak harus berkata apa. Jadi selama ini rasa khawatirnya adalah sebuah kesia siaan. Memperhatikan sekitar, Leo bergerak 2 meter dari Hantu nyawer. Tidak ada pergerakan apapun, bahkan setelah Leo bersuara pelan.

2 roh bergentayangan berputar disekitar, memastikan mereka cukup jauh, Leo mulai memerintah hantu kakek menyerang hantu nyawer. Lucunya, bahkan setelah hantu kakek menyerang. Hantu nyawer tetap saja diam sambil joged gila. Tidak butuh waktu lama sebelum hantu nyawer itu menghilang menjadi kartu.

Satu selesai, Leo mulai menarget roh gentayangan. 2 cukup dekat, 1 agak jauh. Jika dikeroyok hantu kakek dapat membinasakan 2 roh, seharusnya 3 sudah lebih dari cukup untuk dihadapi.

Berbeda denga hantu nyawer, roh ini cukup gesit membalas ketika diserang. Pada akhirnya mereka tumbang juga, menyisakan hantu kakek dengan sedikit HP. Leo memutuskan kembali ke gereja. Hantu memerlukan waktu 1 menit untuk pemulihan 1 MP dan 1 HP. Dengan begitu, satu jam sudah lebih dari cukup untuk menunggu.

Siluman 0/1

Hantu 2/10

Roh 5/20

Senyum tersimpul dibibir, sebuah harapan bisa terlihat. Bukan lagi menunggu diam untuk disembelih, sekarang dia bisa membalik keadaan.

wkwkwkwkwkwkwk!

Dengan semangat bekobar kobar, Leo terlihat sedang merangkak dibawah kolong rumah.

GADIS PENCEMBURU DAN MESUM [P] E

HP : 130 / 1000

MP : 180 / 1000

A : 35 / 100

D : 20 / 100

S : 35 / 100

SK : Menggila selama 1 menit ( MP 65 )

Meningkatkan atribut sendiri sebesar 30% dalam mode menggila.

WK : Pria bugil.

Benar kata orang!

Kadang wanita mengamuk bisa gila, logika aja bengkok!

Leo geleng geleng kepala mendengar penjelasan hantu kakek mengenai atribut hantu gadis. Namun melihat kelemahan hantu gadis ini Leo cukup terdiam. Sekarang dia harus mulai belajar nari erotis. Menyesal dulu waktu muda jarang nonton film mesum. Sekarang Leo harus berimajinasi sendiri.

Takut ketika bugil dan diam saja hantu gadis tidak terpikat. Oleh karena itu selama 30 menit Leo berimajinasi liar. Merasa yakin Leo siap melancarkan rencana.

Berdiring ditengah lapangan dengan sehelai handuk Leo terlihat gemetaran.

Brrrr!

Ini semua demi kamu, hantu cantik!

Beberapa roh yang tersisa dilapangan telah dibereskan oleh hantu kakek. Tinggal Leo dan hantu kakek ditengah lapangan. Menunggu hantu gadis itu tiba dari rotasi mengelilingi rumah paman. Ketika jarak cukup dekat, melihat keberadaan leo. Segera hantu terbang menyerbu kearahnya.

Rambut yang bekobar, tampa sudah dalam setengah mode amarah.

Kamu sembunyi dengan wanita mana sayang!

Dengan taring dan kuku yang tajam siap menerkam, Leo masih tenang dengan tangan di handuk. Ketika jarak sudah mendekat 2 meter, leo melepas handuk, kedua ujung dipegang oleh tangan. Sedangkan hantu kakek siaga disamping cukup jauh.

Aaaaaa!

Hantu gadis berteriak lalu berbalik arah sambil menutup muka dengan telapak tangan. Tidak sampai disitu, Leo mulai bergolek pinggul kiri dan kanan. Membayangkan sebuah lagu disko dikepala. Serta adik kecil yang berayun kiri kanan.

KYAAAA!

Melihat itu, hantu gadis berteriak histeris, semakin erat menutup muka. Namun jari merenggang. Kali ini tidak duduk berbalik, melainkan terus menghadap ke arah Leo. Sedikit kedipan mata, hantus berteriak lagi. Sebuah lirikan ke arah hantu kakek, kode untuk menyerang.

Pak! Pak!

Hantu kakek berhasil menyerang hantu gadis 2x sebelum dia menyadari dan mulai marah. Namun Leo tidak tinggal diam. Semakin kencang bergoyang dan semakin dekat. Alhasil amarah hantu gadis berhasil diredam. Sekali lagi hantu kakek menyerang.

Pak! Pak!

Strategi Leo cukup sederhana. Menari, menyerang dan menghindar. 1 jam berlalu akhirnya hantu gadis berhasil dikalahkan. Walaupun diakhir Leo sempat mengalami hal genting. Goyangannya yang monoton hampir tidak berpengaruh. Hampir saja hantu kakek berubah menjadi asap, sebelum Leo berimprovisasi. Menggunakan gaya kodok, melentang ditanah, bahkan sambil berguling juga nungging kuda.

Hachooo!

Walaupun berhasil, Leo membayar harga cukup mahal. Masuk angin, badan gatal, pinggang sakit, serta kepala pusing kebanyakan mutar.

Hoss! Hoss!

Begini rasanya jadi penari!

Ampun dah!

Bersandar didinding gereja Leo terlihat keletihan, namun kartu ditangan membuatnya tetap tersenyum.

Bingo!

Siluman 0/1

Hantu 3/10

Roh 8/20

pagi hari Leo terlihat sibuk menggosok badan dengan bawang merah bakar ditambah sedikit minyak goreng. Masuk angin semalaman membuat mata Leo menjadi bengkak. Dengan kepala yang terus berdenyut Leo benar benar sulit tidur. baru setelah digosok dan sedikit kentut, badan terasa ringan dan sakit kepala mulai reda.

Kali ini Leo melangkah ke gudang genset kampung. Beberapa malam ditemani pelita tidaklah mengenakan. Bahkan senter cas sudah padam. Tangki yang kosong membuat genset tidak bisa dihidupan. Ada beberapa kendaraan bermotor disekitar perkampungan, tapi yang dibutuhkan Leo adalah solar.

Tidak jauh dari genset, ada beberapa ken solar namun telah kosong. Karena itu Leo melangkah ke balai desa. Setahunya ada sebuah truck pengangkut hasil karet warga. Beruntung sekali masih ada beberapa drum solar didalam truck sebagai cadangan. Tidak luput Leo juga menguras isi tangki truck.

Klik! Klik! Klik!

Beberapa kali tombol 'ON' genset ditekan Leo. Namun tidak ada yang terjadi.

Apa maunya genset ini!

Sudah kayak wanita hamil!

Pake ngidam segala!