webnovel

SELESAI MAKAN SIANG

"Ya kalau sekaligus bisa di bahas kenapa harus membahas satu-satu," celetuk Soni.

Lagi-lagi Yunki hanya menghela nafas panjang lalu mengambil ponsel di dalam sakunya. Yunki mengirim pesan pada seseorang.

"Sedang apa istriku," batin Yunki yang memikirkan sang istri, lalu Yunki mengetik pesan untuk sang istri.

(Pesan)

Yunki: Sayang lagi apa? Jangan lupa makan siang ya! Jangan telat makan dan jaga anak-anak dengan baik, love you.

Di akhir pesan selalu Yunki berikan emoticon love berwarna merah. Setelah itu, ia langsung memasukkan ponselnya kembali ke dalam sakunya.

"Kenapa enggak di jawab?" tanya Soni sambil menatap Yunki.

"Enggak apa-apa," jawab Yunki dengan singkat.

Nara langsung membuka kotak yang ada di atas meja satu persatu. Ternyata ia membawa kotak makan siang untuk Yunki dan suaminya Soni.

"Sepertinya istriku sedang rajin masak," ucap Soni sambil mengusap kepala Nara dengan lembut.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com