webnovel

Another One For You

Berawal dari pembicaraan iseng, akhirnya Alfa benar-benar terikat dengan Elion yang terus mencoba terlibat dengannya. Mengabaikan fakta bahwa usia mereka terpaut 9 tahun; bahwa Elion baru saja dibuat patah hati oleh mantannya yang menikah dengan laki-laki lain; bahwa Elion adalah kakak dari sahabatnya, Alfa memberanikan untuk menyatakan perasaannya pada laki-laki itu. Alfa pikir dia beruntung memiliki Elion yang selalu bersikap dewasa, supportif, pengertian, juga memiliki hubungan yang baik dengan papa Alfa. Namun, ternyata nggak semudah itu. Hubungan mereka nggak semudah yang Alfa bayangkan dari awal, hingga mereka menemui titik jenuh dan memutuskan untuk saling memberi jeda. Namun, jeda itu berhenti pada akhir yang berbeda dari harapan Alfa sebelumnya. *note: Selamat membaca (◍•ᴗ•◍) silahkan follow Instagram @cnsdav_ (untuk visual dan sneak peek). Terima kasih ^^

CANES · Teen
Not enough ratings
286 Chs

TANGIS BIANCA

Tadi nggak terjadi apa pun. Pas pulang juga Bianca masih ketawa-ketawa sama Alfa. Lalu mereka berpisah; Alfa ke parkiran karena hari ini bawa mobil, sedangkan Bianca langsung ke portal karena udah ditungguin Arega. Kebetulan Arega ketemu sama teman SMP-nya, mereka lagi ngobrol-ngobrol saat Bianca sampai di sana. Dan gara-gara Arega ngobrolnya lama, Alfa sampai udah lewat. Sempat juga Alfa bilang kalau dia mau ke tempat Elion. Bianca nggak ambil pusing, langsung iya-in aja.

Tapi,

Tapi baru dua menit mobil Alfa melesat dari pekarangan sekolah, Ouren menghampiri Bianca. Bilang kalau ada yang mau diomongin. Akhirnya mereka melipir agak jauhan dari Arega yang masih asik ngobrol dan lalu-lalang penghuni SMA Juanda.

"Soal kamera gue, beneran deh lo nggak usah pikirin. Gue nggak apa-apa. Jadi lo nggak usah ganti."

Bianca mengernyit. "Kenapa mendadak banget?"

"Mendadak gimana?"

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com